Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Mata

 

Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Mata

Siapa yang tidak matanya selalu sehat? Semua orang menginginkan mereka selalu mempunyai mata yang sehat, bisa melihat dengan jelas segala keindahan dunia melalui sepasang matanya. Bagaimana cara mengetahui mata yang sehat? Yaitu saat sepasang mata kita ini masih mempunyai kemampuan sangat jelas saat melihat obyek dekat maupun jauh.

Sayangnya, mata juga bisa rusak akibat ulah kita sendiri seperti saat kita membaca sambil tiduran, ataupun selalu menonton televisi setiap hari. Hal-hal jelek ini sudah seharusnya bisa dihindari dengan memulai menhilangkan ataupun mengurangi kebiasaan tersebut. Dan untuk bisa tetap terjaga sehat, kita harus dengan membantu memberi nurtrisi yang baik untuk mata kita. Nutrisi bisa kita dapat dari makanan yang kita makan. Apa saja makanan yang bisa menyehatkan mata kita? Yuk kita lihat daftarnya berikut ini.

Pertama, sangat beruntung jika kamu menyukai makan wortel. Karena wortel memang sudah sangat dikenal sebagai nutrisi yang sangat baik untuk mata kita. Apa yang terkandung dalam wortel sampai dianggap nutrisi untuk mata? Itu karena sayuran ini memiliki beta karoten Vitamin A yang sangat cukup nutrisinya bagi organ-organ mata kita. Cobalah memakan wortel setiap hari dan rasakan manfaatnya untuk mata kamu.

Kedua, selain wortel kamu harus bisa menyukai sayur bayam. Yup ternyata sayur bayam berwarna hijau ini merupakan makanan yang bagus untuk membuat mata kita lebih sehat. Kandungan apa yang berada di sayuran ini? Bayam ternyata sumber lutein serta zeazathin dimana mempunyai fungsi untuk pencegahan degenarasi makula dan katarak yang bisa saja terjadi pada mata kita.

Ketiga, makanan ini pastinya sudah sering kamu makan. Yup telur ternyata mempunyai kandungan yang sama seperti sayur bayam yaitu lutein dan zeaxathin dimana fungsinya juga sama apabila kita memakan sayur bayam.

Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Mata

Keempat, buah-buahan yang mengandung vitamin C pastinya harus menjadi salah satu makanan kamu setiap hari. Dimana Vitamin C akan bisa menghindarkan kita dari degenerasi makula ataupun katarak pada mata kita. Pastinya kita juga akan tambah sehat setelah makan buah-buahan setiap hari. Jadi mulailah mengkonsumsi buah-buahan tiap hari untuk kesehatan kita sendiri tentunya.

Kelima, bagi pencinta kuliner ikan pastinya tidak akan menolak untuk memakan tiap hari agar kesehatan mata mereka tetap terjaga. Yup ikan sangat kaya akan kandungan asam lemak omega 3 dimana ini diperlukan sebagai nutrisi pada organ mata kita. Yang paling banyak kandungan omega 3 terdapat pada ikan salmon dan sarden. Tapi masih banyak makanan lain yang cocok sebagai penyembuhan mata kita dan tentunya menjaga mata kita dari kerusakan parah.